Begini Caranya Eksfoliasi!

EKSFOLIASI, HEMPAS KULIT MATI

Source: Aveseena

          Setelah menentukan intensitas eksfoliasi, ada baiknya kalau kamu juga memahami bagaimana caranya melakukan eksfoliasi yang baik dan benar. Yuk, simak caranya!

 

LANGKAH PENGGUNAAN PRODUK EKSFOLIASI

 

          Langkah penggunaan produk eksfoliasi dapat dibagi lagi ke dalam dua tahapan berbeda. Saat membersihkan wajah dan saat perawatan kulit. Sebenarnya, caranya tidak jauh berbeda, tapi dapat kembali disesuaikan sesuai kebutuhan.

 

     1. Saat Membersihkan Wajah

 

Penggunaan produk eksfoliasi saat membersihkan wajah dapat dimulai dari mencuci tangan terlebih dahulu. Kemudian, bersihkan wajah dengan sabun cuci muka agar terbebas dari debu dan kotoran. Lalu, siapkan produk eksfoliasi dan aplikasikan produk dengan memijat kulit tanpa terlalu banyak tekanan. Setelahnya, bilas dengan air dan keringkan menggunakan handuk secara perlahan.

 

     2. Saat Perawatan Kulit

 

Adapun penggunaan produk eksfoliasi saat perawatan kulit dapat diawali dengan mencuci tangan dan membersihkan wajah dengan sabun cuci muka, menggunakan produk eksfoliasi. Kamu bisa memijat kulit dengan lembut atau mendiamkan produk eksfoliasi yang sudah diaplikasikan pada lapisan kulit. Kemudian, bilas menggunakan air hangat sebelum dikeringkan dengan handuk secara perlahan.

 

TIPS PENGAPLIKASIAN EKSFOLIATOR

 

    Untuk pengaplikasian eksfoliatornya sendiri, ikuti cara berikut agar tidak salah pilih!

 

1. Memahami jenis kulit

2. Memilih eksfoliator yang tepat

3. Memijat wajah dengan lembut

4. Fokus pada area yang diinginkan

5. Hindari tekanan berlebih

6. Perhatikan reaksi kulit

7. Pakai produk perawatan lanjutan setelah eksfoliasi